Selasa, 18 September 2012

perawatan pada remaja


Perawatan Tepat Saat Masa Remaja
Kalau berbicara tentang remaja pastilah berhubungan dengan masa pubertas. Pubertas adalah masa ketika seorang anak mengalami  kematangan secara seksual dan organ-organ reproduksi siap untuk menjalani fungsi reproduksinya. Dan pada masa inilah kebanyakan anak banyak bermasalah dengan dirinya, baik perubahan fisik hingga lainnya. Misalnya kulit yang lebih banyak memproduksi minyak, terjadi perubahan-perubahan yang signifikan diantara anggota tubuh, tubuh menjadi bau karena produksi keringat yang berlebihan dan bercampur dengan bakteri. Nah masalah-masalah itulah yang harus kita bantas. Sebenarnya masa pubertas ini tidak sulit untuk di lewati hanya jika terjadi hal-hal yang berlebihan kita tahan untuk masalah tersebut.
v  Misalnya jerawat
Masalah yang sering sekali datang kepada seorang anak yang mengalami pubertas adalah masalah kulit ini, yaitu jerawat. Jerawat atau acne vulgaris adalah kelainan kulit karena penyumbatan saluran kelenjar sebasea. Kulit mengandung ribuan kelenjar sebasea yang memproduksi sebum (minyak) yang berfungsi melembabkan dan melindungi kulit. Sebum yang diproduksi kelenjar sebasea disalurkan melalui folikel rambut (pori-pori) ke permukaan kulit. Jerawat terjadi ketika sebum yang biasanya keluar ke permukaan kulit itu tersumbat. Jerawat sering muncul di tempat-tempat yang memproduksi banyak minyak, misalnya wajah, dada, dan punggung.
            Jenis-jenis jerawat :
1.     Jerawat biasa
2.     Jerawat batu
3.     Komedo
a.     Komedo terbuka (biasanya berwarna hitam)
b.    Komedo tertutup
Jangan khawatir jerawat bisa diatasi dengan hal-hal yang mudah dan alami kok, yuk kita liat.
1.       Misalnya kita bisa mengoleskan air liur lebah pada bagian tubuh kita yang berjerawat.
2.       Lalu ada bawang putih yang dapat memperlambat perkembangan jerawat, atau agar jerawat tidak membesar.
3.       Buah tomat, buah ini dapat dibuat masker bagi kulit yang berjerawat. Buah ini mengandung antioksidan yang cocok bagi kulit berjerawat.
4.       Putih telur mengandung zinc untuk memperkencang dan mengurangi jerawat.
5.       Lidah buaya, tanaman ini termasuk tanaman berlendir, namun lendir ini sangat baik untuk kulit jerawat yang sensitif karena mengandung antibakteri.
6.       Kemudian pepaya, buah ini mengandung betakarotein dan antioksidan yang berfungsi sebagai penangkal radikal bebas untuk kulit.
7.       Daun sirih mengandung antioksidan dan fungisida ayau anti jamur yang berfungsi untuk mematikan kuman.
8.       Uap daun teh adalah obat alami yang memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, jadi lumayan untuk membersihkan muka berjerawat.
v  Perawatan rambut dan kulit kepala
Rambut yang lepek sering terjadi pada remaja yang mengalami pubertas. Wajar saja karena sejak masa pubertas, setiap helai drambut pada remaja memproduksi minyak yang berfungsi agar rambut terlihat lebih bercahaya. Namun karena faktor hormon terkadang produksi minyak berlebihan. Berikut cara merawatnya :
a)      Keramas setiap hari atau setidaknya dua hari sekali untuk mencegah pengumpulan minyak pada rambut dan kulit kepala.
b)      Gunakan air hangat dan sedikit shampo untuk meluruhkan minyak dari rambut dan kulit kepala. Jika sangat berminyak, gunakan shampo khusus untuk rambut berminyak.
c)       Jangan menggosok terlalu keras saat keramas. Karena dapat menyebabkan iritasi pada kulit kepala dan merusak rambut.
d)       Bilas hingga bersih, dan usapkan pelembap secukupnya
e)      Jika kamu menggunakan produk penataan rambut, pilihlah produk yang di kemasannya tertera “greaseless” atau “oil free”
v  Perawatan badan
Dalam masa pubertas tubuh lebih banyak memproduksi keringat. Banyak sekali remaja yang terjebak dengan keadaan bau badan. Hal ini bukan karena keringat, melainkan keringat yang bercampur dengan bakteri. Hal ini sering terjadi pada banyak remaja laki-laki. Dengan itu kita harus sering mandi dan menggunakan baju dalam yang berbahan penghisap untuk menjauhkan kita dari bau badan.

0 komentar:

Posting Komentar